Isibola – Jakarta, Bundesliga pekan ke-30 menyuguhkan sejumlah pertandingan sengit mulai Sabtu (6/6/2020) dinihari WIB. Salah satunya adalah duel yang melibatkan pemimpin klasemen, Bayern Munchen.
Bayern Munchen akan menjalani laga sengit melawan Bayer Leverkusen. Secara matematis, FC Hollywood hanya butuh enam poin untuk mengunci gelar juara, dan kemenangan atas Bayer Leverkusen akan semakin mendekatkan mimpi tersebut.
Leverkusen bukanlah tim lemah. Mereka saat ini menghuni posisi lima klasemen Bundesliga. Mereka memiliki Kai Havertz yang bisa jadi ancaman dari lini tengah.
Sementara itu, Borussia Dortmund bisa dipastikan belum mau menyerah dalam upaya mengejar Muenchen. Tim asuhan Lucien Favre ini akan menjamu Hertha Berlin, tim yang sejak restart tampak menunjukkan performa sensasional berkat raihan tiga kemenangan dan satu seri.
Freiburg yang akan bertindak sebagai tuan rumah, berambisi mengamankan tiga poin guna menduduki zona Liga Europa.
Sementara bagi tim tamu, Borussia Moenchengladbach, mengincar poin penuh untuk menggeser pesaingnya di peringkat ketiga klasemen, RB Leipzig.
Adapun Leipzig akan melawan Paderborn di Stadion Red Bull Arena pada Sabtu (6/6/2020) malam WIB. Secara peringkat, Leipzig tentu lebih diunggulkan dalam laga kali ini. Sebab, lawan yang akan mereka hadapi adalah penghuni dasar klasemen Bundesliga.
Pada pekan sebelumnya, Paderborn juga baru menelan kekalahan telak dari penghuni peringkat kedua klasemen, Borussia Dortmund. Kendati berstatus sebagai tuan rumah, kala itu Paderborn dipaksa menyerah dengan skor 1-6.
Laga RB Leipzig kontra Paderborn tersebut akan digelar pada waktu yang sama dengan duel antara Bayer Leverkusen dan sang pemuncak klasemen, Bayern Muenchen.
Rangkaian pekan ke-30 Bundesliga akan ditutup dengan laga FC Augburg vs FC Koeln. Keduanya merupakan penghuni papan tengah klasemen Bundesliga. Augburg berada di peringkat ke-13, sedangkan FC Koeln menduduki posisi ke-12.
Hingga pekan 29, Bayern Munchen masih bercokol di puncak klasemen Bundesliga. FC Hollywood unggul tujuh poin dari Dortmund yang ada di urutan dua.
Jadwal Bundesliga
Sabtu 6 Juni 2020
01.30 WIB, Freiburg vs Gladbach
20.30 WIB, Leipzig vs Paderborn
20.30 WIB, Leverkusen vs Munchen
20.30 WIB, Frankfurt vs vs Mainz
20.30 WIB, Dusseldorf vs Hoffenheim
23.30 WIB, Dortmund vs Hertha
Minggu
18.30 WIB, Bremen vs Wolfsburg
20.30 WIB, Union Berlin vs Schalke 04
23.00 WIB, Augsburg vs Koln