Klasemen peringkat ketiga terbaik Piala Asia 2023 bakal diulas pada artikel ini. Peluang Timnas Indonesia melaju ke babak 16 besar semakin rawan.
Hal itu diketahui setelah Suriah berhasil menang 1-0 atas India pada laga terakhir Grup B di Stadion Al Bayt, Selasa (23/1/2024) malam WIB.
Kemenangan ini sudah cukup membuat Suriah berada dalam posisi yang aman untuk merebut tiket 16 besar Piala Asia 2023. Pasalnya, saat ini mereka berada di peringkat pertama pada klasemen peringkat ketiga terbaik dengan nilai empat poin.
Bahrain dan Timnas Indonesia mengekor di urutan kedua serta ketiga dengan nilai tiga poin. Sedangkan posisi keempat ditempati China dengan mengumpulkan dua poin.
Timnas Indonesia bisa saja keluar dari persaingan perburuan tiket melalui jalur peringkat ketiga terbaik jika Oman dan Palestina menang pada laga terakhir fase grup Piala Asia 2023. Pasalnya, saat ini Oman maupun Palestina masing-masing sudah mengemas satu poin.