Arsenal Ancam Potong Gaji Pemain Jika Gagal Finis Empat Besar

Arsenal Ancam Potong Gaji Pemain Jika Gagal Finis Empat Besar

Isibola – London, Arsenal mengancam para pemainnya untuk bisa lolos ke Liga Champions musim depan. Jika gagal maka seluruh pemain akan menerima pemotongan gaji.

Manajemen Arsenal bukan tanpa alasan memberikan ultimatum itu. Pasalnya pendapatan klub berkurang drastis setelah pandemi virus corona covid-19.

Terlebih selama empat tahun terakhir mereka tak pernah bermain di Liga Champions. Musim ini langkah mereka di Liga Europa juga terhenti setelah dikalahkan Olympiacos.

Saat ini Arsenal berada di posisi kesembilan klasemen Liga Inggris. Mereka mengoleksi 40 poin dari 28 laga.

Rencananya manajemen Arsenal akan menghubungi pemainnya mulai pekan ini untuk membicarakan masalah pemotongan gaji tersebut.

Peluang untuk lolos Liga Champions sebenarnya masih terbuka. Sebab Chelsea yang ada di posisi keempat klasemen hanya berselisih delapan poin.

Jika gagal finis posisi keempat, Arsenal setidaknya harus finis posisi kelima yang kini ditempati MU. Selisih poin keduanya hanya lima poin dengan Arsenal masih punya satu laga sisa.

Namun hal itu masih menunggu keputusan banding Manchester City pada UEFA yang melarang mereka tampil di kompetisi Eropa musim depan.

Baca Juga :  Jurgen Klopp Justru Puji Kerja Keras Guardiola
gagal

Phil Jones

Sementara itu  Bek Manchester United (MU), Phil Jones, mengatakan bahwa di masa lalu dia menolak tawaran Chelsea, Manchester City, dan Liverpool. Semua dilakukan demi bergabung dengan Setan Merah.

Jones kesulitan mendapat tempat di tim utama MU dalam beberapa musim terakhir. Faktor cedera yang sering mendera membuat dia kesulitan bersaing di posisi bek tengah.

Padahal, dulunya Jones sempat disiapkan untuk menjadi pemain kunci di MU. Duetnya dengan Chris Smalling diprediksi bisa menjadi pilar United, juga bagi timnas Inggris.

Pada musim 2019/2020 ini, Jones baru dua kali dimainkan MU di laga Premier League. Jumlah yang sangat minim. Sedangkan, Chris Smalling harus menjalani peminjaman ke AS Roma. Smalling cukup sukses di Roma.

MU membeli Jones pada 2011 lalu. Ketika itu, usia Phil Jones masih sangat muda. Setan Merah harus membayar 19,3 juta euro untuk mendapatkan Jones dari Blackburn Rovers. Saat itu, banyak klub lain yang membidik Phil Jones.

“Saya mendapat tawaran dari klub lain,” buka Jones kepada MUTV.

Baca Juga :  Juventus Scudetto Lagi, Desakan #SarriOut Masih Trending

“Saya bisa saja pindah ke sejumlah klub: Manchester City, Chelsea, Liverpool, Arsenal, dan Everton,” sambung pemain yang kini berusia 28 tahun tersebut.

Keputusan Jones memilih pindah ke MU tidak lepas dari sosok Sir Alex Ferguson, sang manajer legendaris. Pria asal Skotlandia itulah yang sejak awal meminta Jones pindah ke United.

“Sir Alex adalah orang terakhir yang saya ajak bicara soal tentang ini. Saya lalu berbicara dengan agen saya: Saya ingin pindah ke United. Kami bahkan belum membahas kontrak personal tetapi saya tahu ini klub yang saya inginkan,” ucap Jones.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *