IsiBola.Com, Jakarta – Giannis Antetokounmpo semakin impresif pada 2019-2020 ini. Ia berhasil mencetak dobel-dobel lagi saat Milwaukee Bucks melawan Indiana Pacers. Itu merupakan dobel-dobel 12 kali beruntun musim ini.
Bucks pun memenangkan pertandingan. Mereka memukul Pacers dengan skor 102-83 di Bankers Life Fieldhouse, Indianapolis, Indiana, Amerika Serikat, Sabtu 16 November 2019 waktu setempat. Antetokounmpo mengoleksi 26 poin dan 13 rebound.
Baca Juga : James Harden Lagi-lagi Cetak Rekor Baru di NBA
Brook Lopez, senter Bucks, juga tidak kalah cemerlang. Ia membukukan 15 poin, 8 rebound, dan 5 blok. Kehadirannya mengancam, baik saat menyerang maupun bertahan.
Donte DiVicenco, pemain tahun kedua yang tampil sebagai starter hari ini, mencetak 14 poin. Eric Bledsoe 10 poin dan 5 asis. Sterling Brown 10 poin dan 6 rebound.
Sementara itu, di pihak Pacers, Myles Turner dobel-dobel 16 poin dan 11 rebound. T.J. Warren 15 poin 5 rebound. Domantas Sabonis 11 poin dan 14 rebound. Aaron Holiday 11 poin dan 5 asis.
Baca Juga : Lebron James Bantu Lakers Mengalahkan Rival Terbesar
Pacers tidak pernah unggul sepanjang pertandingan. Bucks selalu mampu mempertahankan posisinya. Mereka terus berada di atas sejak awal kuarter.
Bucks unggul 26-22, lalu melebarkan jarak menjadi 49-36. Pacers sempat melawan, tetapi perolehan poin mereka tidak cukup untuk mengambil alih kedudukan. Bucks tetap memimpin dengan skor 71-63.
Di kuarter akhir, tim asal Milwaukee itu semakin menjauh. Mereka mencetak 31 poin lagi. Pacers hanya 20. Pertandingan pun selesai. Bucks menang dengan skor 102-83. Mereka kini mengantungi rekor 9-3.
Baca Juga : New York Knicks Sapu Dua Kemenangan Dari Dallas Maveriks
Selanjutnya, Bucks akan menghadapi Chicago Bulls lusa. Sementara Pacers mesti bertemu Brooklyn Nets. Pertandingan itu juga berlangsung lusa.