Timnas Futsal Indonesia Melaju Ke Semifinal Piala AFF 2019 Usai Kalahkan Australia

Timnas Futsal Indonesia Melaju Ke Semifinal Piala AFF 2019 Usai Kalahkan Australia

Isibola.com, jakarta – Timnas Futsal Indonesia berhasil lolos ke semifinal Piala AFF 2019. Tiket empat besar diperoleh setelah di laga terakhir penyisihan Grup B, Indonesia sukses mengalahkan Australia dengan skor 8-3.

Bermain di Phu Tho Indoor Stadium, Ho Chin Minh, Rabu (23/10/2019), tim asuhan Kensuke Takahashi sempat kesulitan di awal pertandingan. Para pemain Australia mencoba menerapkan menekan hingga membuat Indonesia fokus bertahan.

Namun, Indonesia yang mendapatkan kesempatan melakukan serangan balik bisa menjebol gawang Australia yang dikawal Gavin O’Brien. Ardiansyah Nur berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah meneruskan umpan Rio Pangestu.

Gol tersebut ternyata membuat para pemain Australia lebih meningkat lagi dalam membangun serangan. Mereka yang juga ingin mencari kemenangan berhasil mengurung pertahanan Indonesia. Berulangkali serangan yang dilancarkan tim yang mencicipi Piala Dunia Futsal itu membuat repot pertahanan Indonesia.

Baca juga : Dua Calon Ketua Umum PSSI Janji Akan Kembalikan Luis Milla Ke Indonesia

Gedoran pemain Australia ini akhirnya membuahkan hasil di menit 14. Jarrod Basger berhasil memanfaatkan kelengahan pertahanan Indonesia dan membuat skor 1-1.

Baca Juga :  Prediksi Liga Inggris: Arsenal vs Burnley, Butuh kemenangan

Kedudukan imbang ini membuat tensi laga bertambah panas. Dominasi tetap dipegang Australia dan Indonesia hanya sesekali melakukan serangan balik. Namun lewat sebuah serangan balik, Indonesia kembali unggul setelah Andri Kustiawan memanfaatkan umpan tarik Mochammad Iqbal Iskandar di menit 18.

Di babak kedua, Indonesia mencoba menggebrak pertahanan Australia. Hasilnya cukup menawan setelah Andri Setiawan kembali membuat gol. Iqbal pula yang menjadi kreator setelah melakukan serangan balik setelah menyergap pemain Australia yang melakukan kesalahan.

Tak selang berapa kemudian Indonesia kembali menjauh. Umpan Rio Pangestu berhasil dikonversi menjadi gol oleh Subhan Faidasa.

Keunggulan ini makin memberikan kepercayaan diri pemain Indonesia. Daerah pertahanan Australia yang di babak pertama sulit ditembus, kali ini dengan mudah dikuasai pemain Indonesia.

Baca juga : Hasil Drawing Sepak Bola SEA Games 2019 Timnas U-22 Indonesia Gabung Di Grup Neraka

Kegigihan Australia untuk mengejar ketinggalan akhirnya terjadi juga. Daniel Fogarthy berhasil memperkecil ketinggalan. Australia makin menepiskan ketinggalan setelah Indonesia menerapkan permainan power play. Alih-alih bisa menghabiskan waktu, Australia justru mengambil keuntungan setelah Bambang Bayu Saptaji melakukan kesalahan hingga wasit memberikan penalti. Greg Giovenali yang jadi algojo pun bisa memperdaya O Brien

Baca Juga :  Barcelona Terus Bangkit Bersama Trio MSG, Ini Faktanya!

Bayu Saptaji akhirnya bisa membayar tuntas kesalahan setelah mencetak gol buat Indonesia. Subhan berhasil membuat Indonesia unggul lebih jauh setelah kepalanya memaksa O Brien untuk memungut bola dari dalam gawangnya. Iqbal makin membuat Australia menderita setelah mencetak gol setelah menerima umpan Rio. Jelang laga usai, Iqbal kembali mencetak gol dan segera menuntaskan perlawanan Australia.

Dengan kemenangan ini, Indonesia untuk sementara memimpin Grup B. Posisi ini tak akan berubah jika pada pertandingan lainnya, Vietnam kalah atau imbang melawan Malaysia. Jika skenario itu terjadi, Indonesia akan bertemu dengan Myanmar di semifinal. Dan Vietnam yang jadi runner up grup akan jumpa Thailand.

Susunan Pemain
Australia

1-Gavin O Brien (GK), 6-Wade Giovenali, 7-Tobias Seeto, 10-Daniel Fogarty, 4-Greg Giovenali
Cadangan : 2-Adam Cooper, 3-Jarod Basger, 5-Nathan Niski, 8-Daniel Fornito, 11-Carlos de Oliveira, 12-Andrew Haim, 13-Ahmed Sweedan, 14-Ethan de Melo

Indonesia
1-M. Iksan Rahadian (GK), 6-Marvin Alexa Wossiry, 4-Mochammad Iqbal Iskandar, 12-Bambang Bayu Saptaji,
10-Andri Kustiawan
Cadangan : 13-Muhammad Albagir, 5-Rio Pangestu Putra, 8-Ardiansyah Nur, 3-Muhammad Rizki Xavier, 11-Ardiansyah Runtuboy, 2-Firman Adriansyah, 14-Randy Satria Mushar, 9-Syahidansyah Lubis, 7-M. Subhan Faidasa

Baca Juga :  Liga Inggris: Hasil, Klasemen, dan Top Skor, Setelah Pekan ke-15

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *