Kalteng Putra Berhasil Merangkak Naik Dari Dasar Klasmen Setelah Kalahkan PSM Makasar

Kalteng Putra Berhasil Merangkak Naik Dari Dasar Klasmen Setelah Kalahkan PSM Makasar

Isibola.com – palangkaraya, Kalteng Putra sukses menekuk PSM Makassar dengan skor telak 3-1 di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, pada laga tunda pekan ke-10 Shopee Liga 1 2019, Minggu (10/11/2019).

Gol-gol Kalteng Putra pada laga tersebut dicetak oleh Elthon Maran, Eydison dan Takuya Matsunaga, sedangkan PSM Makassar hanya bisa membalas melalui gol Aji Kurniawan.

Kalteng Putra unggul cepat saat pertandingan baru memasuki menit kelima. Elthon Maran melepaskan tendangannya yang gagal diantisipasi oleh kiper PSM Makassar, Rivky Mokodompit.

Kalteng Putra kembali cetak gol pada menit ke-23. Umpan terobosan dari Takuya Matsunaga dapat dimaksilkan Eydison yang lolos dari jebakan offside. Eydison mengecoh kiper PSM dan melepaskan tendangan ke arah gawang tanpa halangan. Kalteng Putra memimpin dua gol atas PSM.

Baca Juga : Laga Dua Tim Yang Lagi Terseok-Seok, Tira Persikabo Vs Persebaya Surabaya

Tim tamu berupaya bangkit pada peluang pertamanya pada menit ke-33. Aji Kurniawan yang menggantikan Zulham Zamrun, melepaskan tendangan dari dalam kotak, tetapi bola masih menyamping dari gawang Kalteng Putra.

Baca Juga :  Musim Baru NBA - Kristaps Porzingis Tambah Berat Badan 7 Kilogram

Kerja keras PSM akhirnya berbuah hasil, pada menit ke-39, PSM menipisikan selisih gol melalui aksi Aji Kurniawan. Pemain bernomor punggung 71 itu mengecoh bek Kalteng Putra dan melepaskan tendangan keras ke gawang Kalteng Putra tanpa bisa dihalau Reky Rahayu.

Hingga turun minum, skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah.

Lanjut Babak Kedua

PSM Makassar mulai bisa keluar dari tekanan Kalteng Putra. Pada menit ke-52, PSM bisa membangun serangan. Namun, umpan yang tidak akurat dari Aji Kurniawan, membuat peluang terbuang.

Tim Juku Eja melancarkan serangan bertubi-tubi ke pertahanan Kalteng Putra. Namun, usaha Aji Kurniawan, Rasyid Bakri dan Marc Klok tak membuahkan hasil.

Baca Juga : Kalah Telak 3-1 Dari Bhayangkara FC, Persipura Jayapura Gagal Gusur Madura United

Rizky Pellu mendapat peluang untuk mencetak gol pada menit ke-67. Ia menerima umpan dari tendangan bebas Rasyid Bakri dengan tumit, namun bola melambung di atas gawang Kalteng Putra.

Nasib baik ternyata berpihak pada tuan rumah, Kalteng Putra menambah keunggulan pada menit ke-81 melalui tendangan jarak jauh Takuya Matsunaga. Gelandang asal Jepang itu memanfaatkan kelengahan kiper PSM, Rivky Mokodompit, yang gagal melakukan penyelamatan.

Baca Juga :  Wakil Presiden Pavel Nedved Bersyukur Juventus Hanya Bertemu Lyon

Hingga usai laga, skor 3-1 untuk kemenangan Kalteng Putra. Hasil pertandingan tersebut membuat Kalteng Putra beranjak dari dasar klasemen Liga 1, melewati Semen Padang dan Persela Lamongan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *