Adrian: Liverpool Siap Bertarung untuk 3 Poin Saat Menjamu Newcastle

Adrian: Liverpool Siap Bertarung untuk 3 Poin Saat Menjamu Newcastle

IsiBola.com, Jakarta – Adrian San Miguel, Penjaga gawang Liverpool, Melihat dengan optimis pertandingan pekan kelima Liga Inggris 2019-2020 saat menjamu Newcastle United. Demi memperebutkan tiga poin dengan Newcastle Ia memastikan para pemain Liverpool siap bertarung.

Tim yang di asuh pelatih dengan nama lengkap Jurgen Norbert Klopp ini memang bakal menjamu Newcastle di Anfield Stadium pada Sabtu (14/9/2019) malam WIB. Penjaga gawang The Reds –julukan Liverpool, Adrian San Miguel akan memastikan kemenangan jadi target utama mereka. Demi menjaga peluang Liverpool untuk menjadi juara di ajang Liga Inggris hal ini tentu saja sangat penting.

Baca Juga: Higuain Kembali Ke Juventus,Alasan Ganti Nomor Punggung

Sebab sampai saat ini di pekan keempat Liga Inggris, tim asuhan Jurgen Klopp berhasil menduduki puncak klasemen sementara Liga Inggris. Kemenangan beruntun yang berhasil diraih Adrian dan kawan-kawan pada seluruh laga musim ini membuat mereka berhasil total mengumpulkan 12 poin, unggul dua poin dari Manchester City yangberada di posisi kedua.

Baca Juga :  Ronald Koeman Persilahkan 4 Pemain Barcelona Segera Cari Klub Baru

Adrian pun berharap agar posisi ini bisa terus terjaga. Oleh sebab itu, para penggawa Liverpool sudah mempersiapkan dengan matang sebelum menjamu Newcastle. Tim dengan julukan The Reds ini menyadari bahwa Newcastle bukanlah lawan yang mudah untuk dihadapi jadi hal itu harus dilakukan. Dalam laga pekan kedua Liga Inggris mereka bahkan berhasil mempermalukan Tottenham Hotspur dengan skor 1-0.

“Mungkin tidak ada yang mengharapkan hasil mereka (Newcastle) saat melawan Spurs. Jadi, mereka akan datang ke Anfield untuk mencoba memenangkan tiga poin. Tetapi, kami memiliki skuad yang bagus, tim yang bagus, dan kami mempersiapkan dengan sangat baik pekan ini,” ujar Adrian, sebagaimana dikutip dari laman resmi Liverpool, Sabtu (14/9/2019).

Baca Juga: Zidane: Eden Hazard Siap Melakoni Debut Bersama Real Madrid

“Kami punya waktu yang cukup, para pemain internasional juga telah kembali. Jadi, kami siap bertarung untuk tiga poin di Anfield dan memenangkannya. Kami harus bergerak selangkah demi selangkah. Yang pertama adalah Newcastle di Liga Inggris, kami harus memenangkan tiga poin di kandang, di depan para penggemar kami,” lanjutnya.

Baca Juga :  Puluhan pemain Dipanggil Shin Tae-yong Untuk Agenda Pemusatan Latihan

“Setelah itu, Liga Champions, setelah itu pertandingan lain di Liga Inggris, setelah itu Piala Liga. Kami perlu membuat langkah kecil secara terus-menurus, tapi yang pertama adalah Newcastle United dan itu yang paling penting,” tukas Adrian.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *